settings icon
share icon
Pertanyaan

Apa yang Alkitab ajarkan tentang merawat orangtua kita yang sudah lanjut usia?

Jawaban


Alkitab banyak mengajarkan soal merawat orangtua kita yang sudah lanjut usia, termasuk anggota keluarga lainnya yang sudah tidak bisa merawat diri mereka sendiri. Gereja Kristen mula-mula saat itu juga melayani orang-percaya lainnya. Mereka mengurus orang miskin, orang sakit, para janda, dan yatim piatu yang sudah tidak punya siapa-siapa lagi yang mengurus mereka.

Orang Kristen diharapkan dapat memenuhi kebutuhan anggota keluarganya sendiri. Sayangnya, orang di jaman ini tidak lagi bersedia mengurus orangtuanya sendiri yang sudah lanjut usia.

Mereka hanya dilihat sebagai beban, bukannya berkat. Terkadang, ketika orangtua kita membutuhkan bantuan merawat diri mereka, kita dengan cepat melupakan pengorbanan yang pernah mereka lakukan untuk kita. Bukannya menerima mereka di rumah kita – jika memang itu menjadi opsi yang aman dan memungkinkan – kita justru menaruh mereka di komunitas pensiunan atau panti jompo, meskipun mereka tidak menghendakinya.

Kita tidak menghargai hikmat yang mereka peroleh dari kehidupan yang sudah mereka jalani. Kita juga seringkali meremehkan nasihat mereka sebagai sesuatu yang “ketinggalan jaman.” Ketika kita menghormati dan merawat orangtua kita, sebenarnya kita sedang melayani Allah.

Alkitab memerintahkan, "Hormatilah janda-janda yang benar-benar janda. Tetapi jikalau seorang janda mempunyai anak atau cucu, hendaknya mereka itu pertama-tama belajar berbakti kepada kaum keluarganya sendiri dan membalas budi orangtua dan nenek mereka, karena itulah yang berkenan kepada Allah....Tetapi jika ada seorang yang tidak memeliharakan sanak saudaranya, apalagi seisi rumahnya, orang itu murtad dan lebih buruk dari orang yang tidak beriman" (1 Tim 5:3-4, 8).

Tidak semua orangtua yang sudah lanjut usia butuh diurus, ataupun ingin terus-menerus tinggal di rumah anak-anak mereka. Mereka mungkin lebih memilih tinggal di panti jompo. Atau, mereka mungkin saja masih bisa hidup mandiri. Terlepas apapun pilihannya, kita tetap bertanggung jawab atas orangtua kita.

Jika mereka membutuhkan bantuan keuangan, kita harus membantu mereka. Jika mereka sakit, kita harus merawat mereka. Jika mereka membutuhkan tempat tinggal, kita harus menawarkan rumah kita. Jika mereka membutuhkan bantuan untuk urusan rumah tangga dan pekerjaan rumah, kita harus ikut membantu. Jika mereka memilih ditempatkan di panti jompo, kita harus memastikan kalau orangtua kita dirawat dengan layak dan penuh kasih sayang.

Jangan biarkan hal-hal duniawi membuat kita melupakan hal-hal paling penting, yakni melayani Allah dengan melayani sesama kita, terutama anggota keluarga kita sendiri. Alkitab memerintahkan, "Hormatilah ayahmu dan ibumu"- sebagai perintah pertama dengan sebuah janji bagi mereka yang menaatinya – “supaya kamu berbahagia dan panjang umurmu di bumi" (Efe 6:2-3).

English



Kembali ke halaman utama dalam Bahasa Indonesia

Apa yang Alkitab ajarkan tentang merawat orangtua kita yang sudah lanjut usia?
Bagikan halaman ini: Facebook icon Twitter icon YouTube icon Pinterest icon Email icon
© Copyright Got Questions Ministries